
SEMARAK LOMBA SAMBUT HARI KEMERDEKAAN DI SMKS PGRI 3 RANDUDONGKAL
Siswa siswi SMKS PGRI 3 Randudongkal selain mengikuti Upacara Bendera, perayaan Hari Ulang Tahun ( HUT ) RI ke- 77 tahun, juga diisi dengan berbagai macam lomba sebelum tanggal 17 Agustus 2022. Lomba -lomba dilaksanakan selama 2 hari yaitu pada hari Senin – Selasa, tanggal 15 – 16 Agustus 2022.
Diadakannya perlombaan ini sebagai tujuan bisa menjadi wadah untuk menumbuhkan semangat berkompetisi secara sehat. Selain itu, perlombaan juga bisa mengingatkan pentingnya memperingati hari kemerdekaan Indonesia dengan semangat gotong royong serta jiwa kerja sama di arah positif.
Lomba – lomba pada peringatan 17 Agustus kali ini adalah sebagai berikut :
Semua perlombaan dalam bentuk Kerjasama tim. Adapun Peserta yang mengikuti seluruh siswa – siswi dan Guru Karyawan SMKS PGRI 3 Randudongkal. Diharapkan dengan perlombaan Kerjasama tim ini menumbuhkan kekompakan Kerjasama antar individu.
Jalan Sehat dan Pembagian Doorprize.
Pada hari kedua ini seluruh warga SMKS PGRI 3 Randudongkal mengikuti dengan penuh semangat. Setelah kegiatan jalan santai ada pembagian kupon untuk pengundian doorprize. Banyak doorprize yang dibagikan dari sekolah dan sponsor pada kegiatan ini yaitu dari Bank BTM Randudongkal.
Selama kegiatan dua hari ini seluruh warga SMKS PGRI 3 Randudongkal sangat antusias mengikuti karena semaraknya lomba dan acara - acara yang disuguhkan. Diharapkan ini akan menjadi tonggak semangat 45 sebagai generasi penerus bangsa.
MERDEKA !!!
Jadilah yang pertama berkomentar di sini